Reid Hoffman, penulis buku terkenal “Blitzscaling: The Lightning-Fast Path to Building Massively Valuable Companies” yang berhasil menjadi co-founder Twitter dan Linkedin ini menurut saya, salah satu guru bisnis yang layak kita ikuti nasehat-nasehatnya. Betapa tidak, di era VUCA: volatility (volatilitas), uncertainty (ketidakpastian), complexity (kompleksitas), dan ambiguity (ambiguitas) seperti sekarang, rasa-rasanya metoda menjalankan bisnis yang penuh kehati-hatian agak ketinggalan jaman.

Blitzscalling Reid Hoffman

Blitzscalling Reid Hoffman

Saya sendiri belum pernah membaca bahkan membeli buku tersebut, malu rasanya mau membeli karena masih banyak buku-buku yang saya koleksi belum sempat saya baca-baca bahkan beberapa sampulnya pun masih utuh belum dibuka hahaha..

Tapi ada banyak cara untuk mempelajari buah pikiran dari Reid Hoffman ini, misalnya kita search slideshare yang beliau bagikan dan ditautkan di akun linkedin beliau. Punch line dari pikiran-pikirannya akan tersaji dan bisa kita simak bersama. Banyak dari kata-kata tersebut rasa-rasanya butuh waktu bertahun-tahun bagi saya untuk menyadarinya secara utuh dan terjewantahkan dalam pola pikir & pola tindak keseharian.

 

Membaca buku atau deretan nasehat orang itu gampang, tinggal baca dan ingat-ingat saja. Tapi yang sulit itu menyadarinya sampai alam bawah sadar lalu serta merta kita berubah juga dalam pikiran dan perbuatan sehingga ilmu-ilmu orang tersebut terlaksana dalam rentetan action.

[Silahkan dibaca-baca dulu slide presentasi beliau, nanti saya lanjut dalam artikel berikutnya]

Bersambung..